Feeds:
Pos
Komentar

Archive for April, 2011

CIPTAKANLAH KEBAHAGIAAN

Bangun, berjalan, meraba, merambat, naik, turun…. dan semua gerak manusia adalah demi sesuatu yang  tidak merahasia. Bahagia….. Kebahagiaan ialah cita-cita tertinggi manusia. Tidak ada yang melebihi hal itu. Sesuatu yang tidak mengantarkan padanya, niscaya tertolak. Menurut Daniel Gilbert, Professor bidang Psikologi dari Harvard University dan pengarang buku “Stumbling on Happiness”, ada dua jenis kebahagiaan yaitu: kebahagiaan alami dan kebahagiaan sintesis.

Kebahagiaan alami didapat secara spontan. Begitu thobi’i. Seperti “Eureka” Archimedes, yang otomatis dirasakan ketika mendapatkan apa yang diinginkan. Misal: seorang karyawan mendapatkan bonus berlipat di akhir bulan. Wah, siapa tidak senang. Contoh lain, siswa di sekolah mendapatkan nilai terbaik, yang bukan saja terbaik namun menjadi prestasi yang diberi sanjung puji. Sesuai namanya, bahagia yang alami bukan?

Masih berpijak pada pendapat Daniel Gilbert, kebahagiaan jenis kedua adalah kebahagiaan sintesis. Beliau mendefinisikan hal ini yaitu kebahagiaan yang didapat disebabkan seorang manusia memilih sendiri apa yang ia pikirkan agar merasakan rasa senang, yang berujung pada kebahagiaan itu sendiri. Berbeda dengan jenis sebelumnya, bahagia yang satu ini seolah-olah ‘kebahagiaan yang diundang’. Bahagia bukan lagi menjadi sesuatu yang datang, melainkan digiring, diminta dan dipancing kedatangannya. Sehingga, dengan cara ini, bahagia bisa dirasakan siapa saja dan dimana saja. Termasuk orang-orang yang secara kasat mata kurang bernasib baik. Ayo lihat contoh di lapangan. Bayangkan Anda sekarang terjebak macet. Deskripsikan dalam kepala Anda, mikrolet yang menyalib Anda secara tidak senonoh. Belum lagi ditambah asap kotor dari sepeda motor usang di samping mobil Anda. Sudah berjam-jam Anda terjebak macet, kekasih Anda sudah pasti ngomel-ngomel di ujung sana. Oh, betapa sesak rasanya dunia.

Dengan kebahagiaan sintesis, Anda mampu merubah paradigma. Bling! Anda menjadi begitu menikmati kemacetan. Caranya bervariasi. Anda bisa berpikir, “Nah ini kesempatan untuk menelpon kawan lama dan twitteran.”, Bahkan mungkin Anda terpikir untuk membeli jagung bakar yang sudah lama tidak Anda nikmati di hari biasa. Ya, hari ini luar biasa!! Anda mengundang persepsi-persepsi yang membuat apapun lebih indah dan bijaksana.

Kebahagiaan mana yang bertahan lama, apakah kebahagian yang alami atau sintesis? Ternyata, kebahagiaan sintetis bertahan lebih lama. Sedangkan kebahagian alami akan segera hilang seiring dengan berjalannya waktu. Contohnya, ketika mendapat kenaikan gaji Anda merasa senang dan bahagia, namun seiring berjalannya waktu kenaikan gaji itu akhirnya menjadi biasa..

Lalu bagaimana menyeret kebahagiaa yang permanen ini dalam dinamika pekerjaan? Tentu Anda tidak ingin bekerja seumur hidup dengan perasaan tertekan atau hambar. Banyak jalan menuju Roma, maka banyak cara untuk menciptakan kebahagiaan sintesis. Pertama, bekerjalah sesuai passion, gairah atau minat Anda. Bila Anda memilih pekerjaan sesuai passion Anda, itu tanda mencintai diri Anda. Kian hari Anda pun kian mencintai pekerjaan itu. Anda akan hanyut dalam pekerjaan itu. Anda menikmatinya dalam keadaan penuh tekanan sekalipun. Sebab Anda tahu, disanalah adrenalin Anda menemukan jodohnya. Pada titik selanjutkan, Anda akan menjadi seorang yang expert, seorang yang ahli. Anda diakui dan dapat diandalkan. Asyiknya lagi, roda pertambahan financial berbanding lurus lalu mempergemuk celengan Anda dari hari ke hari. Awalnya Anda memang mengundang bahagia itu untuk datang. Lama-kelamaan, ia sendiri yang mendatangi Anda. Seru, bukan?

Kedua, teruslah belajar untuk mengasah pikiran dan hati Anda. Bacalah buku-buku berkelas, ikuti berbagai training dan seminar
bermutu. Lalu, butir-butir kehidupan dari buku, seminar dan training tersebut Anda aplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Setelah itu belajar lagi, terapkan lagi, belajar lagi, terapkan lagi, begitu terus menerus…

Dan yang utama, pasrahkan hidup kepada Sang Pencipta, Allah ta’ala. Dzat yang semua berada dalam genggaman-Nya. Milikilah keyakinan bahwa Yang Maha Kuasa tidak akan pernah menelantarkan kita. Dia mencintai kita. Dia pasti menjaga kita, selama kita patuh pada rel-Nya.

Kebahagiaan bukanlah pencapaian Anda akan sesuatu yang melulu berwujud materi. Materi tak ubahnya perangkat yang tak sebanding nilainya jika dikomperasikan kepada penghargaan Anda pada diri sendiri. Jangan mencari bahagia pada perangkat duniawi, sebab bahagia itu sebenarnya ada di hati Anda masing-masing. Anda tidak perlu susah-susah mencari, ia tinggal diaktifkan seperti obor yang dinyalakan orang kampung di malam hari. Itulah pula sebabnya bahagia sintesis lebih mujarab dan tahan lama. Sebab ia lahir dari tombol di hati Anda, bukan di luarnya.

Mulai hari ini mari kita ciptakan kebahagian di setiap lini, agar hidup kita selalu diselimuti bahagia yang kian berlimpah…

*****

Semua itu mengungkapkan kebingungan mematikan, yang tiada ketenangan dan kedamaian di dalamnya. Mengungkapkan keadaan jenuh yang telah mencapai titik terendah… Dijadikan dunia ini indah bagi mereka, lalu mereka berhenti pada batasnya, terantuk, tak mampu melampauinya, tak kuasa menembusnya<Sayyid Quthb>

****

Oleh: O*YE and friend

(Sejenis mahluk yang selamat dari badai)

Read Full Post »

Febrianti Almeera

"Never Ending Learn to be a Great Muslimah"

SEKOLAH MOTIVASI

Jalan menuju "Pengembangan diri"

The Work of Wiryanto Dewobroto

. . . sebab dari buahnya, pohon itu dikenal.

Saatnya Bercerita

Jangan pernah menulis sesuatu yang kelak akan membuatmu menyesal

J'étais Parisienne

moved to : https://jetaisparisienne.com

Nurbaiti-Hikaru's Blog

Hidup hanya sekali, hiduplah yang berarti

fattahrumfot.writings

Tinta-Tinta Gagasan

Life Journey

growing into the person I am here today

bocahbancar.wordpress.com/

A Social Worker, A Great Dreamer

melquiadescaravan

Climbing up the mountain of books and Reading a book while climbing the mountains

Journey of Sinta Yudisia

Writing is Healing. I am a Writer & Psychologist.

Jiwa yang Pergi

Catatan hati dan pikiran setelah anakku mengakhiri hidupnya

What an Amazing World!

Seeing, feeling and exploring places and cultures of the world

Kajian Timur Tengah

dan Studi Hubungan Internasional

Life Fire

Man Jadda Wajada | Dreams will be achieved when we truly believe in our heart ˆ⌣ˆ

Febrianti Almeera

"Never Ending Learn to be a Great Muslimah"

SEKOLAH MOTIVASI

Jalan menuju "Pengembangan diri"

The Work of Wiryanto Dewobroto

. . . sebab dari buahnya, pohon itu dikenal.

Saatnya Bercerita

Jangan pernah menulis sesuatu yang kelak akan membuatmu menyesal

J'étais Parisienne

moved to : https://jetaisparisienne.com

Nurbaiti-Hikaru's Blog

Hidup hanya sekali, hiduplah yang berarti

fattahrumfot.writings

Tinta-Tinta Gagasan

Life Journey

growing into the person I am here today

bocahbancar.wordpress.com/

A Social Worker, A Great Dreamer

melquiadescaravan

Climbing up the mountain of books and Reading a book while climbing the mountains

Journey of Sinta Yudisia

Writing is Healing. I am a Writer & Psychologist.

Jiwa yang Pergi

Catatan hati dan pikiran setelah anakku mengakhiri hidupnya

What an Amazing World!

Seeing, feeling and exploring places and cultures of the world

Kajian Timur Tengah

dan Studi Hubungan Internasional

Life Fire

Man Jadda Wajada | Dreams will be achieved when we truly believe in our heart ˆ⌣ˆ